twitter
rss

Rumah Baca Sunan Pathi ini terbentuk berawal dari keprihatinan kami akan kurangnya pemahaman orang tua dan anak-anak akan pentingnya pendidikan. Ini semakin didukung dengan adanya kesenjangan  kualitas pendidikan yang ada di lereng Merapi. Misalnya untuk sekolah yang lokasinya jauh dari kota, mutu pendidikan jauh tertinggal dibandingkan dengan yang dekat dengan kota. 
Hal ini terbukti dari tingginya angka murid-murid yang tinggal kelas, dan mengalami kesulitan dalam membaca. Permasalahan ini didukung juga oleh minimnya buku bacaan yang berkualitas dan kesadaran masyarakat akan keterbukaan informasi dan pengetahuan umum.
Rumah Baca Sunan Pathi adalah program sosial untuk mendirikan rumah baca bagi anak-anak usia sekolah pada khususnya dan warga pada umumnya ,yang tinggal di Dusun Paten, Kecamatan Dukun Kabupaten Magelang Jawa Tengah. Tujuan utama dari Rumah Baca Sunan Pathi ini adalah untuk menumbuhkan minat baca anak-anak dan warga Dusun Paten. Oleh sebab itu, kami menyediakan fasilitas berupa buku-buku bacaan anak yang berkualitas. Menurut kami, ketersediaan akses terhadap buku bacaan yang berkualitas sangat penting bagi pendidikan anak dan akan memiliki dampak positif terhadap perkembangan sosial dan ekonomi masyarakat setempat. Dengan membaca, anak-anak dan warga dapat memperluas wawasan mereka dan kesempatan baru-pun diharapkan akan terbuka.

VISI :
Peningkatan mutu sumber daya manusia melalui kesadaran akan  kebudayaan lokal  dan keterbukaan informasi, ilmu pengetahuan serta teknologi.
MISI :
Membangun masyarakat yang sadar budaya dan ilmu pengetahuan.
Tujuan Rumah Baca Sunan Pathi 
adalah:
  • Untuk menumbuhkan minat baca anak-anak dan remaja.
  • Untuk menyediakan akses terhadap buku-buku bacaan anak-anak yang berkualitas bagi anak-anak  dan remaja yang tinggal di lereng Merapi khususnya yang berada di Keluarahan Paten.
  • Untuk menyediakan tempat bagi anak-anak dan remaja yang tinggal di Lereng Merapi dimana mereka dapat dengan santai dan nyaman membaca buku-buku bacaan di luar jam sekolah
  • Untuk menyediakan akses informasi dan pengetahuan kepada warga Dusun Paten khususnya dalam bidang pertanian dan peternakan, dikarenakan mayoritas warga Dusun adalah masyarakat agraris dengan mata pencaharian utamanya adalah sebagai petani dan peternak
LOKASI            : Dusun Paten, Kecamatan Dukun Kabupaten Magelang Jawa Tengah
   ( seberang SDN 1 Paten)

WAKTU OPERASIONAL : Setiap hari, mulai jam 16.00 – 21.00 WIB
PROGRAM RUMAH BACA :
-          Pendampingan belajar untuk siswa kelas 6 , dalam rangka persiapan Ujian Nasional (try out, dll)
-          SABTU SERU , mengadakan acara khusus untuk anak-anak misalnya dongeng, belajar menggambar, ketrampilan, olahraga,
-          Lingkungan - Tanam pohon setiap awal musim hujan, materi kesadaran lingkungan (kaitannya dengan mitigasi kebencanaan), jum’at bersih, kemah, outbound
-          Budaya - pengenalan sejarah lokal, pengenalan tradisi lokal (kesenian, agama, dll)
Buku-Buku Bacaan Yang Disediakan
Selain mendapatkan buku-buku bacaan dari  Perpustakaan Kota Yogyakarta,  kami juga mengumpulkan buku-buku bacaan bekas dari sumbangan teman-teman. Sampai saat ini Rumah Baca Sunan Pathi telah memiliki sekitar 600 buku yang terdiri dari berbagai macam jenis, yaitu antara lain:
  • Cerita Rakyat dari Indonesia dan negara-negara lain: Untuk memperkenalkan legenda rakyat, kebudayaan dan tradisi yang hidup di daerah-daerah lain di Indonesia, dimana beberapa tradisi tersebut hampir punah karena tersisihkan oleh modernisasi. Disamping itu, cerita rakyat dari negara lain di dunia memberikan gambaran akan budaya yang ada di negara-negara lain.
  • Cerita Petualangan: Membantu membangun daya imajinasi anak serta menstimulasi minat baca.
  • Komik: Memperkenalkan anak-anak kepada komik-komik klasik yang disukai anak-anak di seluruh dunia, seperti Tintin dan Donal Bebek.
  • Buku Pelajaran : Menyediakan buku-buku pelajaran untuk mereka yang selama ini kesulitan mendapatkan buku pelajaran sekaligus mempermudah mereka untuk bisa mendapatkan latihan soal dari buku pelajaran tersebut.
  • Buku Ketrampilan : Menyediakan buku-buku penunjang ketrampilan khususnya untuk Ibu-Ibu warga Dusun Paten.
  • Buku Pertanian  dan Majalah Pertanian: Beberapa buku dan majalah tentang pertanian dan peternakan kami miliki meskipun koleksinya masih terbatas. 
Rencana Selanjutnya
Kami sangat berterima kasih dan antusias dengan segala dukungan yang telah diberikan kepada Rumah Baca Sunan Pathi baik dari masyarakat setempat, maupun dari para donatur dan sponsor. Rencana kami ke depan adalah: 
Berkerjasama dengan organisasi nirlaba lainnya serta sektor swasta di dalam pengadaan buku-buku, sehingga dapat menjangkau lebih banyak anak-anak yang tinggal di Lereng Merapi khususnya di Kecamatan Dukun.
·         Rumah Baca Sunan Pathi merupakan proyek sosial nirlaba. Kami sangat bergantung pada dukungan, kontribusi dan donasi dari teman-teman untuk dapat terus membantu pendidikan anak-anak  khususnya yang berada di Lerang Merapi.
·         Dukungan dalam bentuk sumbangan buku, dana, maupun waktu, telah dan akan sangat membantu terlaksananya proyek sosial ini.

0 komentar:

Posting Komentar